Sabtu, 15 Desember 2012

Pakai Google Maps, Jalan Kaki 8.000 Km

Winston Fiore, mantan marinir AS, yang berjalan 8.000 km demi misi kemanusiaan.

Sebuah artikel tentang operasi gratis untuk anak-anak dengan masalah cleft-lip (bibir sumbing) benar-benar telah mengubah jalan hidup Winston Fiore, mantan pasukan angkatan laut (marinir) AS.

Setelah membaca artikel tersebut, Fiore memutuskan untuk meninggalkan pekerjaan membela negara, mendirikan SmileTrek.org, berjalan kaki sejauh 8.000 kilometer mengelilingi Asia Tenggara, dan akhirnya berhasil mengumpulkan dana untuk membantu anak-anak dengan masalah tersebut.

Cerita bermula saat Fiore kembali dari tugasnya selama tiga minggu di Senegal. Dia diperlihatkan sebuah artikel oleh ayahnya. Artikel ini berisikan kisah mengenai seorang ahli bedah bernama Dr Geof Williams yang rela meninggalkan kariernya di AS demi menyediakan program operasi gratis bagi anak-anak di negara berkembang yang terkena masalah bibir sumbing.

Terinspirasi dengan Dr Geof Williams, Fiore akhirnya membuat sebuah misi kemanusiaannya versi dirinya sendiri, Smile Trek.

Perjalanan 8.000 km mengelilingi Asia Tenggara

Biaya satu kali operasi untuk masalah bibir sumbing ini adalah sekitar 250 dollar AS. Untuk sebagian orang, biaya tersebut memang dirasa tidak terlalu tinggi. Namun, untuk kebanyakan masyarakat di negara berkembang, biaya tersebut terasa sangat tinggi.

Sadar Dr Geof Williams tidak akan mampu apabila terus mengeluarkan uang pribadinya untuk membantu anak-anak tersebut, Fiore berinisiatif untuk menyebarkan kampanye pengumpulan dana untuk membantu Williams.

Cara yang dipilih oleh Fiore untuk menyebarkan kampanye ini terbilang unik. Ia memilih untuk berjalan kaki di wilayah Asia Tenggara dengan harapan dapat memaparkan kampanye ke setiap orang yang ditemui di sepanjang perjalanan.

Teknisi Nokia Paparkan Cara Bajak Aplikasi WP 8



Seorang teknisi Nokia yang mengerjakan proyek WIndows Phone 8 mengungkapkan bahwa judul-judul berbayar di toko aplikasi Windows Store ternyata bisa diperoleh secara "gratis".

Caranya pun ada banyak. Trial apps bisa diubah menjadi versi penuh dengan memodifikasi sebagian file yang disimpan secara lokal di komputer pengguna, serta iklan dalam aplikasi bisa dihilangkan dengan mengutak-atik file XAML.

Ingin beli item dalam game dengan harga lebih murah atau tak bayar sama sekali? Itupun bisa dilakukan dnegan memodifikasi local files atau menginjeksi script ke process Internet Explorer 10.

Justin Angel, sang teknisi Nokia itu, menjelaskan bahwa hal-hal ini dimungkinkan berkat masalah fundamental dalam metode peyimpanan data lokal yang dipakai aplikasi-aplikasi dari Windows Store. "Kalau data disimpan di komputer secara lokal, maka kita bisa mencari dan memodifikasinya," ujar Angel dalam sebuah posting blog.

Film 3D "Angry Birds" Tayang 2016



Setelah melewati berbulan-bulan spekulasi, akhirnya pencipta game Angry Bird, Rovio, mengkonfirmasi secara resmi menyetujui game ini hijrah ke layar lebar dengan format animasi.

Produser film animasi Despicable Me, John Cohen dan produser Iron Man sekaligus petinggi Studio Marvel, David Maisel, telah setuju untuk menjadi eksekutif produser di film yang rencananya akan dirilis pada 2016 ini.

“John merupakan produser yang andal. Kami senang beliau mau bergabung dengan kami,” ujar Mikael Hed, CEO Rovio Entertainment.

“Dengan John sebagai produser, dan David yang ahli mengelola studionya, kedua ini akan menjadi dream team untuk membuat film di luar sistem studio. Keduanya profesional. Dan memiliki keahlian serta visi untuk menciptakan sesuatu yang hebat," lanjutnya.

Film yang rencananya akan dibuat animasi 3D ini akan dibiayai sepenuhnya oleh Rovio. Dan jadwal rilisnya pun sudah ditetapkan, yaitu pertengahan 2016.

Ingin ke Kota, Apple Maps Malah "Pandu" ke Gurun

Murray Sunset National Park, Australia


Kepolisian negara bagian Victoria, Australia, mengimbau para pengguna iPhone untuk tidak terlalu mengandalkan Apple Maps, aplikasi peta milik Apple.

Baru-baru ini, karena Apple Maps tidak berhasil menunjukkan arah yang benar, kepolisian Victoria sampai harus menyelamatkan enam orang yang tersesat di taman nasional.

Dikutip dari Cnet, Selasa (11/12/2012), polisi Victoria menyatakan, para korban yang menggunakan sepeda motor tersebut sebenarnya ingin pergi ke pusat kota. Namun, Apple Maps malah mengantarkan mereka ke sebuah taman nasional yang berjarak sangat jauh dari tempat tujuan.

Jumat, 14 Desember 2012

KakaoTalk, Bukan Sekedar Layanan Pesan Instan Biasa




"Eh..kamu di mana nih. SMS ngga dibalas". Mungkin kalimat ini pernah lekat di benak Anda. Saat ingin janjian atau meeting, mengirim pesan menjadi alternatif di luar menelpon. Saat itu, toh harga rupiah yang terbayar tidaklah banyak.

Kini, teknologi semakin canggih. Era short message service tampaknya semakin tertinggal. Apalagi berdasarkan MarkPlus Insight, penetrasi mobile internet di Indonesia saat ini sebesar 57 persen dan ada sekitar 29 juta mobile internet user di Indonesia.

Di tengah pesatnya kemajuan teknologi mobile, muncul salah satu pemain layanan pesan instan (messaging service) asli buatan Korea yakni KakaoTalk.

KakaoTalk berusaha tampil di antara pemain layanan pesan instan yang terlebih dahulu muncul seperti WhatsApp, Line, WeChat dan lainnya.

Rabu, 05 Desember 2012

"Charge" Laptop Bakal Bisa Pakai Kabel USB



Tak lama lagi, bukan hanya smartphone dan gadget saja yang baterainya bisa diisi lewat kabel USB.

Sebuah standar USB 3.0 baru yang tengah disiapkan kabarnya akan meningkatkan jumlah daya yang bisa dialirkan lewat kabel data ini. Besarannya mencapai 100 Watt, cukup untuk mengisi baterai perangkat besar seperti notebook.

Hal ini disampaikan dalam pengumuman Grup Promotor USB 3.0—yang terdiri dari Hewlett Packard, Intel, Microsoft, Renesas, ST-Ericsson, dan Texas Instruments—bertanggal 18 Juli 2012.

Angka tersebut jauh lebih besar dari daya maksimum yang bisa ditransmisikan lewat kabel USB 3.0 yang telah ada, yaitu 4,5 Watt. Adapun kabel USB 2.0 hanya sanggup menyalurkan listrik hinga 2,5 Watt. Soal transfer data, USB 3.0 memiliki kecepatan 5 Gbps.

Standar kabel USB 3.0 baru ini akan menawarkan enam profil berbeda berdasarkan jumlah daya yang bisa disalurkan. Besarannya mulai 5V/2A hingga 12V atau 20V/5A (100 Watt).

Kabel USB 3.0 nantinya bisa dipakai untuk menggantikan fungsi charger pada laptop. Akan tetapi, dilihat dari sejarah USB 3.0 yang kali pertama diperkenalkan pada 2008 dan baru mulai diterapkan sebagai fitur standar beberapa tahun kemudian, sepertinya kemunculan kabel baru ini masih akan tertunda beberapa lama.

Source

Senin, 03 Desember 2012

Microsoft Siapkan Blue, Windows Versi Murah?



Sebulan setelah Microsoft merilis Windows 8, beredar kabar bahwa tim Microsoft sedang menyiapkan sistem operasi baru yang diberi nama Windows Blue.

Kabar ini datang dari dua media teknologi tepercaya, yaitu ZDNet dan The Verge, yang mengutip seorang sumber tepercaya dari internal Microsoft.

ZDNet telah mewartakan kabar ini sejak Agustus 2012, yang menyebut bahwa kode untuk sistem operasi Windows selanjutnya adalah Blue. Sejauh ini Microsoft belum berencana memberi nama Windows 9, untuk sistem operasi berikutnya.

The Verge juga mengamini argumen ZDNet. Pada pertengahan 2013, Microsoft akan merilis sistem operasi baru dengan tampilan antarmuka yang baru, termasuk perubahan platform dan harga.

Toko Aplikasi BlackBerry Ganti Nama



Toko aplikasi online perangkat BlackBerry yang sebelumnya bernama App World akan berganti nama jadi BlackBerry World. Nama itu diganti menjelang kehadiran sistem operasi BlackBerry 10 pada 30 Januari 2013.

"BlackBerry App World akan berubah nama jadi BlackBerry World," kata Alec Saunders, Developer Relations & Ecosystem Development Vice President Research in Motion (RIM). Perusahaan asal Kanada ini juga mengumumkan hal itu melalui jejaring sosial Twitter.

Di toko aplikasi ini, RIM tak hanya menyediakan aplikasi dan game, juga ada konten video dan musik. Dengan ini, RIM siap bersaing dengan Google Play dan Apple iTunes dalam berjualan konten digital.

Gmail Bakal Bisa Kirim "Paket Jumbo"



Mengirim e-mail dengan lampiran (attachment) file berukuran lebih dari 25MB saat ini memang masih belum bisa dilakukan melalui layanan email Google, Gmail. Namun, dalam beberapa hari ke depan, permasalahan tersebut akan segera terselesaikan.

Untuk mengatasi masalah batasan besar file yang bisa dilampirkan pada sebuah e-mail, perusahaan internet terbesar ini memutuskan untuk menggabungkan fungsi Google Drive, layanan komputasi awan (cloud computing), ke Gmail.

Dengan adanya penggabungan fungsi tersebut, pengguna Gmail dapat mengirimkan e-mail dengan lampiran file berukuran hingga 10GB.

Dikutip dari PCMag, Kamis (29/11/2012), dengan adanya integrasi tersebut, pengguna dapat memasukkan file langsung dari Google Drive, tanpa harus meninggalkan Gmail.


Kaskus Segarkan Aplikasi di iPhone, Android, dan BB



Setelah mengusung tampilan baru di situs web, Kaskus melakukan pembaruan aplikasi untuk perangkat bersistem operasi iOS, Android, dan BlackBerry. Aplikasi Kaskus terbaru ini bisa diunduh secara gratis.

Kepada KompasTekno, CEO Kaskus Ken Dean Lawadinata memang pernah berkata, pihaknya akan memperbarui aplikasi Kaskus untuk perangkat mobile setelah menyelesaikan tampilan baru versi situs web. Janji itu kini telah dipenuhi.

Untuk perangkat iOS, aplikasi Kaskus dibuat atas nama Andrew Darwis, yang tak lain adalah pendiri sekaligus Chief Technology Officer (CTO) Kaskus. Sedangkan untuk perangkat Android dan BlackBerry, aplikasi Kaskus yang terbaru dibuat atas nama PT Darta Media Indonesia.

iTunes 11 Tampil Minimalis

Tampilan Baru iTunes 11


Setelah lama dinanti, Apple akhirnya meluncurkan iTunes,  pemutar dan toko multimedia online, versi 11. Di versi teranyar ini, iTunes hadir dengan wajah dan beberapa fitur baru.

Tampilan antar muka dari iTunes versi 11 ini hadir dengan desain yang lebih sederhana dan terlihat lebih bersih. Apple menyatukan fungsi library dalam sebuah menu.

Dalam library ini, terdapat tiga pilihan fungsi yang dapat dibuka, yaitu musik, video, dan acara TV. Library ini dapat ditemukan di bagian kiri atas layar.

Setiap pengguna membuka sebuah menu library, akan ada pilihan tab lain yang dapat terbuka secara otomatis. Sebagai contoh, apabila pengguna membuka menu library musik, maka iTunes akan menampilkan tab lagu, album, artis, genre, playlist, dan radio.

Minggu, 02 Desember 2012

Google Drive Kini Bisa Edit "Spreadsheet" di Android dan iOS


Google memperbarui aplikasi layanan penyimpanan data dan dokumen Google Drive untuk perangkat iOS dan Android, Rabu (28/11/2012). Kini, aplikasi Google Drive di iOS dan Android bisa mengedit dokumen lembar lajur atau spreadsheet.

Sama seperti pengguna Google Drive di komputer pribadi, kini pengguna Google Drive dapat membuat dan mengedit dokumen lembar lajur dari perangkat mobile. Pengguna bisa dengan nyaman mengubah tata letak, ukuran tabel, mengubah jenis huruf ataupun memberi warna.

Setiap perubahan yang terjadi pada dokumen lembar lajur bersifat real-time. Ini sangat berguna bagi Anda yang berbagi dokumen untuk tujuan kolaborasi dengan pengguna Google Drive lainnya.

Bisa Telepon Gratis di BBM7, Operator Bakal Rugi?


Aplikasi instant messaging BlackBerry Messenger 7 yang akan diluncurkan sebelum akhir tahun ini atau paling lambat awal 2013, akan dilengkapi fitur panggilan suara. 

Biarpun begitu, versi terbaru dari aplikasi yang dikatakan memiliki lebih dari 60 juta pengguna di seluruh dunia ini tak akan memadati bandwidth data operator seluler.  

Apa pasal? Rupanya voice call pada BBM 7 hanya mengandalkan konektivitas WiFi. "BlackBerry Messenger 7 menggunakan protokol VoIP dan karena itu tidak mentransfer data lewat jaringan seluler," jelas Vice President BBM and Social Communities Research in Motion T.A. McCann dalam sesi panel BlackBerry Jam Asia 2012, Bangkok, Thailand, Kamis (29/11/2012).

Sabtu, 01 Desember 2012

Cara mendownload film via Internet

Berikut ini cara-caranya:

1. ketik downloadfilmbaru.com di address bar

klik gambarnya kalo mau diperbesar
2. Terus, cari film yang anda mau. Contoh: Premium rush. Lalu klik "cari"



Cara menggabungkan film dengan subtitle

Pada kesempatan kali ini, saya akan memberi tau cara menggabungkan film dengan subtitlenya

1. Buka website subtitlenya, yaitu subscene (Jika sudah mendownload filmnya)

2. Cari subtitle filmnya di kotak "search". Contoh: Premium rush

3. Klik judul subtitle yang sesuai dengan filmnya.

Klik gambar untuk memperbesar
4. Cari subtitle film yang sesuai dengan filmnya. Biasanya, subtitle indonesia yang bagus dibuat oleh Pein akatsuki, Lebah ganteng. (Setau ane). Oiya. jangan lupa yang sesuai sama qualitynya (misal: bluray 720p)

Pada kesempatan kali ini, saya akan download yang versi pein akatsuki :D